Andrea Barzagli Kembali, Paulo Dybala Makin Betah Bela Juventus

Andrea Barzagli Kembali, Paulo Dybala Makin Betah Bela Juventus


Andrea Barzagli resmi kembali ke Juventus, Juventus mengumumkan Barzagli akan bergabung di jajaran staf kepelatihan membantu allenatore Maurizio Sarri.

Seperti diketahui Barzagli merupakan salah satu bek terbaik dalam sejarah Juventus. Barzagli memutuskan pensiun pada akhir musim 2018-19. Ia gantung sepatu pada usia 38 tahun.

Setelah itu, Barzagli belum menemukan pekerjaan baru. Juventus kemudian memberikan ruang kepada Barzagli untuk melanjutkan karier ke dunia manajerial. Eks pemain Palermo itu memiliki jabatan resmi sebagai Kolaborator Teknikal untuk skuat utama.

Keputusan Juventus memulangkan Barzagli membuat bahagia penyerang Paulo Dybala. Pria Argentina itu langsung berkicau di Twitter menanggapi kembalinya Barzagli. Dybala memasang emoji gembira.

Dybala dan Barzagli memang memiliki hubungan erat meski terpaut usia cukup jauh. Kembalinya Barzagli bisa membuat Dybala semakin betah membela Juventus.

Pada bursa transfer musim panas lalu, Dybala sempat santer dikabarkan akan pindah. Manchester United dan Tottenham Hotspur kala itu dikaitkan dengan pemain 25 tahun tersebut.

Dybala mulai mendapat kesempatan bermain lagi di Juventus setelah batal dijual. Dybala tampil cemerlang saat Juventus menang atas Brescia 2-1 di Liga Italia pertengahan pekan ini.

Tidak ada komentar