DANA PERBAIKAN RUANG KERJA DONALD TRUMP SEBESAR Rp 23.8 MILIAR
DANA PERBAIKAN RUANG KERJA DONALD TRUMP SEBESAR Rp 23.8 MILIAR
Sebagai Mantan Pengusaha Properti , Presiden Amerika Serikat (AS) yakni Donald Trump sangat mempunyai selera yang tinggi jika menyangkut dekorasi ruangan. Bahkan terdapat informasi terbaru yang menyatakan bahwa Trump telah menghabiskan USD sebesar $1.75 atau setara dengan Rp 23.8 Milliar untuk melakukan perbaikan terhadap kantornya yang ada di Gedung Putih.
Sejak Donald Trump mengambil alih jabatan Presiden , Trump sangat berharap bahwa dirinya memiliki dekorasi ruangan oval yang berbeda dengan sang mantan Presiden Barack Obama. Trump juga mengarahkan agar dilakukan renovasi secara besar besaran di Ruang Oval yang menyangkut perabotan baru , perbaikan hingga dekorasi lainnya.
NBC News menyatakan bahwa biaya pengeluaran yang sangat besar menyangkut pergantian perabot kantor yang serba kayu telah mencapai USD 240.000 yang setara dengan Rp 3.2 Miliar , serta karpet , furnitur kursi kerja serta wallpaper yang harganya mencapai ribuan Dollar.
Pengeluaran yang di uraikan dalam dokumen pemerintah sebagaimana yang telah di buat dalam halaman Independent , Jumat 27 Oktober 2017 , juga menunjukan bahwa biaya perbaikan yang dihabiskan jauh lebih besar dibandingkan dengan Obama yang hanya meghabiskan USD 1.5 juta.
Dalam halaman tersebut tidak di jelaskan apakah Trump juga mengikuti jejak Obama dengan membayar sebagian biaya renovasi dari kantong pribadi tanpa membebankan keseluruhan biaya kepada pemerintah.
Pengeluaran Trump selama dirinya menjadi masa pemerintah sangat sering di teliti dengan seksama oleh beberapa media berita. Beberapa media menyatakan bahwa Trump sering melakukan kunjungan ke tempat peristirahatan pribadinya yakni Florida , Bedminster dan New Jersey dengan membebankan biaya perjalanannya kepada pemerintah.
Post a Comment