Akibat Tsunami Selat Sunda, Penyu 'Raksasa' Terdampar di Pesisir


Akibat Tsunami Selat Sunda, Penyu 'Raksasa' Terdampar di Pesisir


Akibat Tsunami Selat Sunda, Penyu Raksasa Terdampar di Pesisir

Tsunami di wilayah Selat Sunda juga mengakibatkan hewan laut terdampar sampai ke pesisir. Diperkirakan, ada puluhan penyu terdampar khususnya di perairan pantai Cinangka da wilayah selatan di Tanjung Lesung dan Sumur, Banten.

"Informasi sementara yang kami dapat ada puluhan penyu yang terdampar," kata petugas Polhut Banten Udhay Udaya saat dihubungi, Pandeglang, Selasa (25/12/2018).

Udhay mengatakan satu penyu berukuran raksasa menurutnya di temukan di wilayah Cinangka, Kabupaten Serang. Penyu dengan berat 200 kilogram itu kemudian langsung dievakuasi dan dikembalikan ke laut lepas.

Dalam foto yang diterima, penyu 'raksasa' itu dievakuasi menggunakan tali dan bambu. Penyu tersebut juga harus diangkat oleh 4 orang karena ukurannya yang cukup besar.

"Sempat dibawa ke karantina juga," ujarnya.

Dia melanjutkan, penyu lainnya yang terdampar juga langsung dilepaskan oleh petugas ke perairan di sana. Kebanyakan penyu itu terdampar di wilayah selatan khususnya Tanjung Lesng dan Sumur.

Sementara itu, BNPN mencatat jumlah korban tewas akibat tsunami di Selat Sunda mencapai 373 orang. Kerugian fisik akibat tsunami meliputi 681 unit rumah rusak, serta 420 unit perahu dan kapal rusak.

Data sementara dampak bencana tsunami yang menerjang pantai di Selat Sunda hingga Senin (24/12/2018) pukul 17.00 WIB, selain 373 korban tewas, sebanyak 1.459 orang luka-luka, 128 orang hilang, dan 5.665 orang mengungsi.

Tidak ada komentar