MASA DEPAN RAMADHAN BELUM JELAS DI MITRA KUKAR

MASA DEPAN RAMADHAN BELUM JELAS DI MITRA KUKAR


Masa depan Ramadhan di Mitra Kukar masih belum jelas, setelah kontraknya berakhir Desember lalu. Pasalnya, eks PS Tira itu belum mendapat kepastian dari manajemen Naga Mekes, julukan Mitra Kukar.

Kini pemain asal Palu itu memasrahkan nasibnya kepada manajemen.

“Belum ada dihubungi manajemen. Saya tunggu saja dulu, kalau memang tidak dibutuhkan lagi, barulah saya pertimbangkan cari klub baru,” jelas Ramadhan.

Meski direkrut Mitra Kukar pada putaran kedua musim lalu, Ramadhan mengaku, nyaman berada di Kota Raja. Untuk itu, Ramadhan berharap, masih bisa memakai seragam kuning emas musim Liga 2 2019 nanti.

“Bertahan di Mitra Kukar, kenapa tidak? Saya menyukai tim ini dan hubungan kekeluargaan antar-pemain dan manajemen sangat bagus,” tegas Ramadhan.

Jika mendapatkan kesempatan, Ramadhan bertekad, untuk tampil lebih baik. Gagal menembus skuat utama musim Liga 1 2018 lalu, dia siap bersaing dengan Geri Mandagi di bawah mistar.

“Kalau diberi kesempatan bertahan, saya ingin mencari menit bermain. Saya siap untuk bersaing secara positif, demi mendapat satu tempat di skuat utama,” pungkas Ramadhan

Tidak ada komentar