FAJAR DAN JUGA RIAN TELAH GAGAL MENGIKUTI HENDRA DAN AHSAN MASUK FINAL ALL ENGLAND 2019
FAJAR DAN JUGA RIAN TELAH GAGAL MENGIKUTI HENDRA DAN AHSAN MASUK FINAL ALL ENGLAND 2019
Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto gagal menciptakan final sesama ganda putra Indonesia di All England 2019.
Melakoni laga semifinal terakhir di Arena Birmingham, Minggu (10/3) pagi, Fajar / Rian menyerah di tangan ganda Malaysia Aaron Chia / Soh Wooi Yik 21-12, 20-22, 19-21.
Duel antara peringkat sembilan dunia (Fajar / Rian) melawan ranking 18 ini berlangsung sengit dan heboh. Sengit di dalam lapangan dan heboh antarpendukungan kedua negara di arena.
Kekuatan Fajar / Rian dan Aaron / Soh terbilang imbang. Pada pertemuan kedua mereka ini, lebih kepada adu mental. Sayang, Fajar / Rian apes kali ini.
Statistik BWF mencatat, laga Fajar / Rian vs Aaron / Soh berlangsung selama 59 menit. Ini merupakan kekalahan kedua Fajar / Rian dari dua kali pertemuan dengan Aaron / Soh.
Fajar / Rian pun gagal ketemu Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan di final, Aaron / Soh yang kini menantang Ahsan / Hendra.
(Yang ini sudah baca belum?: Cerita Ahsan / Hendra yang Luar Biasa)
Ahsan / Hendra sudah dua kali jumpa Aaron / Soh, keduanya mereka menangkan. Terakhir jumpa, Ahsan / Hendra menang 21-13, 21-13 di Indonesia Masters 2019 Januari lalu
Post a Comment